Jumat, 03 Januari 2014
Mary Barra, Wanita Pertama CEO General Motors
Jakarta - Tak menjadi tolak ukur bagi sebuah perusahaan otomotif jika dikepalai CEO seorang laki-laki. Buktinya perusahaan otomotif terbesar Amerika Serikat, General Motors memiliki CEO baru, yakni Mary Barra. Mary merupakan wanita pertama di dunia yang menjabat sebagai CEO sebuah perusahaan otomotif.
Seperti dikutip washingtonpost (11/12/2013), wanita berusia 51 tahun ini resmi menggantikan Boss GM setelah CEO sebelumnya, Dan Akerson, yang pensiun Januari 2014 nanti. Mary merintis karier di General Motors Institute dari bawah saat usianya masih 18 tahun. Ketika itu, Mary menjabat sebagai manajer pabrik dan mahasiswa teknik. Tahun ke tahun, Mary pun semakin matang, lalu menjabat sebagai Senior Vice President of Global Product Development General Motors dan akhirnya menjadi CEO di General Motors.
Pengalaman serta prestasinya memang sudah tidak diragukan lagi. Wajar jika Majalah Forbes memasukkan nama Mary Barra di urutan ke 41 pada Agustus lalu sebagai wanita berpengaruh di dunia. Di Majalah Fortune pun, Mary berada di peringkat ke-29 dalam daftar wanita berpengaruh di dunia bisnis.
“Dengan pengalaman menakjubkan tentang mobil dan truk, hari ini adalah waktu yang tepat dan menyenangkan di General Motors. Saya merasa terhormat untuk memimpin tim terbaik dalam bisnis ini,” ungkap Mary Barra.